Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung mengadakan Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung Tahun 2024 di Hotel Novotel Lampung
Acara ini dibuka oleh Kepala Dinas Perindag Provinsi Lampung ( Ibu Evie Fatmawaty ), dihadiri Gubernur Lampung yang diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Provinsi Lampung ( Bpk Ir Kusnardi ) serta dihadiri Perwakilan Bank Indonesia, Fungsional Perencanaan Kementerian Perindustrian, Fungsional Perencanaan Kementerian Perdagangan, Bappeda Provinsi Lampung, Perangkat Daerah, Stakeholder, Akademisi Perguruan Tinggi, Dinas Perdagangan dan Dinas Perindustrian Kabupaten Kota seProvinsi Lampung.
Tema kegiatan ini "Sinergi Industri dan Perdagangan Dalam Mendukung Ketahanan Ekonomi Berkelanjutan". Acara ini berlangsung pada Senin, 22 April 2024
